Search

Tuesday, June 10, 2008

Kenali Sumber Racun Dalam Tubuh

Dalam keadaan tertentu racun terus meningkat dalam tubuh kita dan menyebabkan timbulnya berbagai penyakit, sehingga kita harus mengeluarkannya dari dalam tubuh kita. Maka, ada baiknya jika mengetahui beberapa sumber racun yang mengotori tubuh kita.

Pencemaran Udara yang mengotori darah dan organ tubuh kita sebagai penyebab penyumbatan pembuluh darah (atherosclerosis) dan kerusakan ginjal.

Makanan Cepat Saji (fastfood) yang diolah dengan kimia sintesis untuk pewarna, aroma, pengawet, bumbu penyedap (monosodium glutamat = mecin) sebagai pencetus zat carsinogen pemicu kanker.

Minuman yang mengandung kimia sintesis untuk pengawet, pewarna, perasa, gula bibit / aspartam dan gas karbon dioksida yang dapat merusak lambung, juga air minum berunsur logam seperti Fe, Al, Mn, Hg, kaporit yang dapat merusak ginjal.

Hasil Pertanian / Perkebunan yang pengolahannya menggunakan racun pembasmi hama dan pupuk non organik adalah penyebab inbalance hormone, kerusakan ginjal (cuci darah), sakit kuning (liver), dan pencetus zat carsinogen pemicu kanker.

Kebiasaan Buruk (bad habit), seperti merokok, kecanduan zat addictif, begadang, tidak menjaga kebersihan, makan / minum tidak teratur, terlalu berat berpikir / bekerja, dapat menyebabkan banyak gangguan kesehatan.

Obat-obatan Kimia Sintesis merupakan penyebab timbulnya penyakit baru dan bila dikonsumsi secara berlebihan akan merusak organ-organ tubuh kita (side effect = efek samping negatif).
dari harian global

No comments:

Sharing health knowledge and herbal medicines